Bangun Sistem Keamanan Data dan Informasi Daerah, Pj.Bupati Nganjuk Terima Sertifikat ISO 27001:2022


 2024-11-16 |  Desa Talang

Sukses implementasikan dan bangun sistem keamanan manajemen data dan informasi, Pemerintah Kabupaten Nganjuk melalui Dinas Komunikasi dan Informatika menerima Sertifikat SNI ISO 27001:2022.

Sertifikat SNI ISO tersebut diterima langsung oleh Penjabat (Pj) Bupati Nganjuk Sri Handoko Taruna didampingi Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Nganjuk, Sujono di Hallroom Hotel Front One Nganjuk, Jumat (15/11/2024) sore.

Dalam keterangannya, Pj. Bupati Nganjuk, Sri Handoko, mengatakan, penyerahan sertifikat ISO 27001:2022 kepada Pemkab Nganjuk ini merupakan awal dari terjaganya keamanan data dan informasi daerah.

Selain itu, dikatakan Sri Handoko, dengan diterima sertifikat tersebut menjadi bukti bahwa sistem manajemen di Kabupaten Nganjuk terjalin dengan baik.

"Dengan diterimanya sertifikat ISO terkait keamanan data dan informasi ini menjadi langkah selanjutnya oleh Pemkab Nganjuk dalam meningkatkan pelayanan publik kepada masyarakat," tandasnya.

"Semoga dengan amannya data dan informasi ini, teknologi di Kabupaten Nganjuk bisa terus dikembangkan, sehingga pelayanan publik kepada masyarakat bisa berjalan dengan baik," imbuhnya.

Sementara itu, Plt. Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Nganjuk, Sujono, melaporkan bahwa penerapan sistem manajemen keamanan data dan informasi yang baik merupakan langkah strategis dalam menjaga kerahasiaan ketersediaan data dan informasi sesuai ketentuan yang berlaku.

Untuk itu, Sertifikat ISO inilah menjadi pedoman kita bersama sebagai standar operasional internasional yang mengatur dan melindungi sistem manajemen keamanan data dan informasi penting dari ancaman dan serangan Cyber.

"Sertifikat ini menjadi pengakuan dan komitmen kita bersama dalam menjaga keamanan data dan informasi serta data pribadi yang dimiliki Pemerintah Kabupaten Nganjuk melalui Dinas Komunikasi dan Informatika," tegasnya.

Sujono juga menambahkan tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menyampaikan pencapaian penting dalam pengelolaan sistem keamanan di Kabupaten Nganjuk.

Oleh karena itu, pihaknya juga turut memberikan apresiasi kepada seluruh pihak terkait yang mendukung proses sertifikasi ISO di Kabupaten Nganjuk.

"Kami sampaikan terima kasih banyak kepada Bapak Pj.Bupati Nganjuk, OPD dan Badan terkait yang telah mensupport sertifikasi ISO ini. Semoga dengan adanya giat ini menjadikan pelayanan publik yang lebih baik untuk masyarakat," pungkasnya.

Sebagai informasi, giat tersebut turut dihadiri oleh Jajaran Forkopimda Kabupaten Nganjuk, Kepala OPD dan Badan serta Camat se Kabupaten Nganjuk.