KEGIATAN POSYANDU LANSIA TETAP RUTIN DILAKSANAKAN DITENGAH PENDEMI CORONA


 2020-04-09 |  Desa Talang

PEMDES TALANG,  Kamis (09/04/2020) – Pukul 8 pagi beberapa ibu-ibu lansia sudah berkumpul di Perempatan Ibu Siti yang berada di antara RT 09, RT 08, RT 13 yang letaknya strategis dan berada di pusat Desa Talang Kecamatan Rejoso Kabupaten Nganjuk. Di pagi yang cerah itu, ibu-ibu bersemangat untuk senam lansia yang rutin diadakan di posyandu lansia yang ada di Desa Talang.

Senam lansia yang diinisiasi oleh Kepala Desa, Bidan Desa, dan didampingi Babinsa (jajaran TNI). Di awal kegiatan senam, ibu- ibu yang sebagian besar lansia senyum-senyum, tertawa, karena mulai capek mengikuti gerakan senam. Senam yang semula baru diikuti hampir 50 orang ini terlihat semarak.

 

Bu Bidan Desa bertanya kepada ibu-ibu, “Bagaimana mbah, capek nggak senamnya?” “Nggih kesel Bu, tapi jadi seger”, jawab salah satu peserta senam.

Antusias ibu-ibu lansia mengikuti senam sangat besar hingga kegiatan ini memang rutin diadakan di setiap bulannya bahkan sesekali hampir tiap minggu ini.

Kegiatan senam ini di dapat menurunkan stres pada lansia dan menambah semangat untuk tetap sehat di kondisi adanya PANDEMI CORONA (COVID19) ini. kesehatan dan semangat hidup adalah kunci utama dalam menjalani atau melawan PANDEMI ini.

 

Kegiatan Senam dan berjemur ini sangat baik untuk kesehatan kita. menambah vitamin D dan menguatkan otot-otot dan tulang kita.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Setelah kegiatan senam lansia selesai dan beristirahat, mereka kemudian antri untuk cek tensi atau cek kesehatan kepada ibu bidan Desa. Adapun makanan tambahan yang diberikan kepada lansia pagi itu adalah makanan dan minuman yang bergizi. (*ab)

 

 

Klik Icon untuk SHARE / BERBAGI di SOSIAL MEDIA anda :

             

Klik & Ikuti Sosial Media Kami di :

 

 

Baca Juga Berita Lainnya :

 

HARI KETIGA PELAKSANAAN KEGIATAN JAGA POSKO COVID19

Perbedaan Pembatasan Sosial dengan Karantina Wilayah

WARGA BERSAMA PEMERINTAH DESA GOTONG-ROYONG BERSIHKAN SALURAN IRIGASI SAWAH