Pemdes Sidokare Siapkan Rumah Singgah Tanggap Corona | Sidokare Perangi COVID-19


 2020-04-20 |  Desa Sidokare

KIM SMART - Sidokare | Upaya membuat rumah singgah Pemerintah Desa Sidokare Kecamatan Rejoso Kabupaten Nganjuk telah siap untuk melayani isolasi para warga pendatang, demi memutus mata rantai penyebaran virus corona (Covid-19).

Selain itu, sejumlah permintaan juga telah diungkapakan oleh Pemdes Sidokare, Imam Masyhuri Dia meminta masyarakat untuk saling mengingatkan kalau ada pendatang dari luar kota juga warga yang belum memenuhi kewajiban menggunakan masker ketika melakukan aktivitas di luar rumah.

Menanggapi situasi wabah virus Corona seperti saat ini, Pemdes Sidokare kini telah mendirikan Posko Relawan serta Rumah Isolasi untuk para pendatang khususnya dari perantauan. Rumah Isolasi tersebut terletak di Gedung Paud Desa Sidokare.

Kades Sidokare mengungkapkan, jika Sidoakre merupakan daerah yang paling berpotensi dikunjungi oleh pendatang luar kota yang bertujuan untuk mencari bibit atau benih bawang merah.

“Kalau kita bicara berapa banyak orang pendatang di Desa Sidokare? Hampir setiap hari Desa Sidokare ini kedatangan para tamu pemburu bibit bawang merah, apalagi sekarang harga bawang merah sedang melonjak tinggi,” kata Imam Masyhuri.

Menjadi Desa sentra bawang merah memang tantangan besar ditengah wabah Covid-19, upaya untuk meminimalisir serta mengawal para pendatang juga telah dilaksanakan oleh pemerintah desa setempat, salah satunya seperti membuat rumah isolasi dan posko relawan tanggap Covid-19.

  

 
Share Share Share Share Share   Join Join Join Join