TAMAN CERIA POSYANDU


 2020-03-16 |  Desa Mlorah

          Mlorah News,Keberadaan Taman Posyandu di desa Mlorah mampu menciptakan masyarakatnya memulai hidup sehat dan mandiri.Integrasi antara kegiatan posyandu bagi balita,PAUD dan BKB hingga LANSIA di dusun Sugihwaras Desa Mlorah Kecamatan Rejoso.

          Kompaknya balita mengikuti kegiatan Taman Posyandu sejak pagi Senin,9 Maret 2020.Mulai dari penimbangan,pengukuran tinggi badan ,lingkar kepala,lingkar lengan,penyuluhan bagi anak-anak.Bahkan yang menarik siswa-siswi PAUD secara tertib melakukan baris dan mengikuti gerakan senam yang dicontohkan di depan.Tak hanya itu siswa - siswi PAUD juga senang bermain untuk meningkatkan ke kreatifan mereka.